
PPDB GELOMBANG I JALUR PMPA, AFIRMASI, MUTASI ORANG TUA DAN ZONASI DIBUKA HARI INI
Ayo siswa-siswi SMP/Sederajat daftarkan dirimu menjadi bagian dari keluarga besar SMAN 1 Makarti Jaya melalui jalur PMPA/Afirmasi/Mutasi Orangtua/zonasi.
Jalur PMPA adalah jalur PPDB yang menjaring calon peserta didik yang berprestasi baik secara akademik maupun non akademik.
Jalur Afirmasi adalah jalur PPDB yang menjaring calon peserta didik yang kurang mampu/mendapat bantuan pendidikan.
Jalur Mutasi Orangtua adalah jalur PPDB yang menjaring calon peserta didik yang pindah mengikuti domisili orangtua.
Jalur zonasi adalah jalur PPDB yang menjaring calon peserta didik yang berdomisili di wilayah kecamatan Makarti Jaya. Daya tampung untuk jalur zonasi sebanyak (30%) dari total calon peserta didik baru.
Tanggal Pendaftaran : 10-14 April 2023 dan 3-5 Mei 2023. Pendaftaran dapat dilakukan dengan cara :
1. Offline : datang langsung ke sekretariat PPDB SMAN 1 Makarti Jaya
2. Online : kunjungi website kami